Kamis, 23 Juni 2011

Juventus Permanenkan Empat Pemain Pinjaman

Juventus mengumumkan telah mengubah status kontrak empat pemain, dari pinjam menjadi permanen. Keempat pemain itu adalah Alessandro Matri, Fabio Quagliarella, Simone Pepe, dan Marco Motta. Juve juga menjelaskan kalau kontrak mereka baru akan berlaku pada 1 Juli mendatang.

Untuk mendapatkan hak kepemilikan Matri yang baru bergabung di bursa transfer musim dingin Januari lalu, Bianconeri menyerahkan dana 15,5 juta euro kepada Cagliari dan dikontrak untuk empat musim.

Sedangkan untuk mempermanenkan status Quagliarella, Juve yang telah membayar ongkos sewa 4,5 juta euro selama semusim dan harus merogoh kocek kas klub lagi sebesar 10,5 juta euro untuk kontrak 3 musim. Tota bandrol untuk Quagliarella mencapai 15 juta euro.

Simone Pepe dibeli dari Udinese Calcio dengan harga 7,5 juta euro dan dikontrak untuk empat musim. Sementara itu, Pemain Udinese lainnya Marco Motta juga diakuisisi dengan harga 3,75 juta euro dan dikontrak untuk empat musim.

Sebelumnya, Juventus telah mendatangkan bek Reto Ziegler dari Sampdoria dan gelandang Andrea Pirlo dari AC Milan.