Kamis, 22 September 2011

Serie A pekan 4 : Juventus 1-1 Bologna

Juventus harus puas berbagi poin saat menjamu Bologna pada lanjutan Serie A di Juventus Stadium, Kamis 22 September 2011. Bianconeri juga terpaksa harus bermain dengan 10 pemain setelah striker Mirko Vucinic mendapat kartu kuning kedua pada menit ke-45+1.

Di awal babak pertama, Bologna mampu membuat peluang emas pertama untuk mencetak gol. Kone berhasil melepaskan tembakan keras ke gawang Buffon tapi sepakannya masih bisa diselamatkan oleh kiper Italia itu.

Kone kembali mengancam di menit ke-22. Ia berhasil mengiris pertahanan Juventus di sisi kanan dan menusuk kedalam. Ia menembak bola ke arah gawang tapi bola mengenai pemain Juventus dan hanya menghasilkan sepakan pojok.

Juventus berhasil unggul terlebih dulu melalui gol Vucinic pada menit ke-29. Berawal dari pelanggaran yang dilakukan Panagiotis Kone, Andrea Pirlo melakukan tendangan bebas dengan cepat dan melepaskan umpan ke Vucinic. Dengan tenang pemain Montenegro membobol gawang Bologna.

Namun pada menit ke-45+1, Vucinic mendapat kartu kuning kedua setelah melanggar Archimede Morleo. Kartu kuning sebelumnya didapat karena merayakan gol dengan melepas kaus, sehingga Vucinic harus meninggalkan lapangan karena diusir wasit.

Meski kalah jumlah pemain, Juventus tetap lebih menguasai jalannya babak kedua dan menciptakan banyak peluang. Pada menit ke-51, Milos Krasic mendapat peluang emas. Setelah menerima umpan Pirlo, Krasic kemudian melepaskan tendangan yang sayangnya masih mengenai tiang gawang.

Namun, satu menit kemudian pertahanan Juventus lengah. Paolo De Ceglie melakukan kesalahan sehingga Federico Casarini memperoleh ruang untuk melepas tembakan. Bola dapat diantisipasi gerakan cemerlang Buffon. Dari tendangan penjuru yang dihasilkan, Daniele Portanova berhasil membobol gawang Gianluigi Buffon melalui sundulan. Kedudukan imbang 1-1.

Pada menit ke-59, Buffon dipaksa bekerja keras. Namun, ia mampu melakukan penyelamatan gemilang untuk mematahkan peluang dari Casarini. Pada menit ke-62, sebuah tendangan Pirlo dari luar kotak penalti harus membuat kiper Jean-Francois Gillet kerja keras menghentikannya.

Enam menit kemudian giliran sundulan Andrea Barzagli yang sukses dihentikan Gillet. Pirlo kembali mendapat peluang di menit ke-77. Tendangan bebasnya berhasil meelwati pagar betis namun masih melebar. Juventus terus mengurung pertahanan Bologna, sayang hingga laga usai tim besutan Antonio Conte tersebut gagal mencetak gol kemenangan.

Susunan pemain

JUVENTUS : Buffon; Lichtsteiner, Barzagli, Chiellini, De Ceglie (Vidal 73); Pirlo, Marchisio ; Krasic (Giacchierini 60), Vucinic, Del Piero (Matri 46), Pepe.
Manager: Conte

BOLOGNA : Gillet; Casarini, Portanova, Antonsson, Morleo; Perez (Khrin 46), Mudingayi, Konè; Ramirez, Diamanti (Pulzetti 46); Acquafresca (Di Vaio 66).
Manager: Bisoli

Wasit : Gava from Conegliano Veneto
Kartu kuning : Pepe 13, Vucinic 24, Koné 30, Perez 42, Vucinic 46, Casarini 58, Pulzetti 65, Lichtsteiner 71, Bonucci 94, Portanova 94
Kartu Merah : Vucinic 46